Membuat pempek dos tidaklah terlalu sulit, hanya saja membutuhkan ketelitian dan ketelatenan saja. Dari pada beli diluar mending bikin sendiri aja Ladies. Berikut ini saya kasih resepnya untuk dicoba di rumah, simak baik-baik yah Ladies.
Bahan-bahan :
- 250 ml air
- 2 sendok teh garam
- 1 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 125 gram tepung terigu proterin sedang/segitiga biru
- 200 gram tepung kanji/tepung tapioka
- 2 butir telur
- 3 butir telur (atau sesuai jumlah pempek kapal selam)
- 200 gram gula merah
- 30 butir cabai rawit (sesuaikan dengan selera)
- 4 siung bawang putih
- 50 gram ebi
- 1 sendok makan asam jawa
- 2 sendok makan cuka masak
- 500 ml air
- Garam secukupnya
- Didihkan air, garam dan kaldu bubuk, kecilkan api
- Masukkan tepung terigu secara bertahap sambil diaduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata, angkat dan dinginkan sejenak, pindahkan ke dalam mangkuk cukup besar
- Tambahkan telur kemudian dimixer atau masukkan ke dalam food processor atau aduk manual dengan tangan sampai tercampur rata. Tambahkan telur berikutnya, aduk kembali
- Tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diulen dengan tangan sampai kalis
- Ambil adonan secukupnya kira-kira cukup besar untuk ukuran pempek kapal selam, lebih kecil dari bola kasti, lebih besar dari bola golf, bulatkan
- Buat lubang di tengah kemudian tekan-tekan hingga dalam dan melebar
- Sendokkan kuning telur dengan sedikit putih telur, masukkan ke dalam lubang adonan
- Tutup adonan dan rekatkan tepi-tepinya
- Lakukan hingga adonan habis atau sesuai jumlah pempek kapal selam yang diinginkan
- Untuk pempek lenjer, ambil adonan secukupnya, bentuk silinder
- Didihkan air, masukkan pempek yang sudah dibentuk secara perlahan, kecilkan api
- Masak kurang lebih 20 menit
- Angkat dan tiriskan
- Goreng dalam minyak panas hingga garing
- Rendam ebi dengan air panas selama kurang lebih 15 menit
- Potong-potong gula merah ukuran sedang
- Haluskan bawang putih, cabai rawit, gula merah dan ebi dengan blender yang diberi air 500 ml
- Lalu tuangkan ke dalam panci, beri asam jawa, masak hingga mendidih
- Tambahkan garam, aduk rata
- Tambahkan cuka masak, aduk sebentar dan masak kembali, cicipi rasanya
- Matikan api kompor
- Dinginkan cuko dan simpan di wadah tertutup
- Jika mau disantap baru disaring (atau jika suka langsung saja ketika dingin langsung disaring)